Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Jalan Kecak, No. 12, Gatot Subroto Timur - Bali

Call:+62361426699

humas@ipb-intl.ac.id

Luh Martini, Tak Pernah Menyangka Bisa Menjadi Restaurant & Bar Manager di Australia

Kamis, 04 Februari 2021

Card image

#KabarAlumni


Kabar membanggakan datang dari salah satu alumni kita (foto: paling kiri) dari jurusan Diploma IV Manajemen Pariwisata ini kini menjadi Restaurant and Bar Manager di Australia. Ia adalah Ni Luh Martini @martinii_luh . Gadis asal Buleleng ini bekerja di Club Tropical Resorts Darwin, Australia. Ia juga menuturkan bahwa perjalanan karirnya penuh tantangan, tapi ia pantang menyerah dan selalu optimis hingga akhirnya bisa seperti sekarang.

Sebelumnya Martini sempat mengikuti program Internship J1 di Amerika Serikat. Ia mengambil bidang F&B Service selama magang di Amerika Serikat. Menurut Martini, hal tersebut merupakan cikal bakal passionnya di dunia F&B Service, karena pada saat itu ia juga dipercaya untuk menjadi supervisor di tempatnya magang. Ia menuturkan bahwa rasa kepercayaan dirinya bertambah dan keinginannya untuk berkarir di luar negeri semakin tinggi setelah itu.
Always believe that something wonderful is about to happen.

P.S:
Dalam foto tersebut juga ada alumni IPB Internasional atas nama Puji yang bekerja di restoran yang sama.