Master Degree of Applied Tourism (S2)

S2 MAGISTER TERAPAN PARIWISATA

MASTER DEGREE OF APPLIED TOURISM

 

VISI

Menjadi program studi magister terapan yang unggul, mandiri dan memiliki daya saing secara nasional dan internasional dalam pendidikan dan penelitian di bidang perencanaan dan pengembangan pariwisata pada tahun 2030.

 

MISI

  1. Menyelenggarakan program studi magister terapan pariwisata untuk membangun SDM di bidang bisnis hospitalitas, serta pengembangan dan perencanaan destinasi berkelanjutan.
  2. Mengembangkan dan mengimplementasikan ilmu pariwisata terapan di bidang bisnis hospitalitas, serta pengembangan dan perencanaan destinasi berkelanjutan untuk menghasilkan SDM yang berintegritas dan berdaya saing tinggi.
  3. Menyelenggarakan penelitian dan pengkajian ilmu pariwisata terapan untuk menemu kenali dan mengatasi persoalan-persoalan yang muncul di masyarakat dalam mengoptimalkan pembangunan dan pengembangan pariwisata berkelanjutan.
  4. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dalam mengoptimalkan pemberdayaan masyarakat dan pelestarian lingkungan dalam pembangunan.
  5. Menyelenggarakan kemitraan dalam menunjang proses pelaksanaan Tri Dharma
  6. Menyelenggarakan penjaminan mutu untuk meningkatkan mutu pendidikan dan mutu lulusan secara berkelanjutan

Program Studi S2 Terapan Perencanaan dan Pengembangan Pariwisata (Magister Terapan Pariwisata) memungkinkan mahasiswa untuk memiliki keterampilan leadership, managerial, dan entrepreneur yang mengedepankan sustainability dan eco-friendly di bidang pariwisata dan hospitalitas.

Kurikulum pembelajaran disusun berdasarkan Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN DIKTI) berbasis Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI), dengan beban studi sebanyak 40 SKS yang terbagi menjadi empat semester. Penyusunan kurikulum melibatkan berbagai pemangku kepentingan dan stakeholder seperti: DISPARDA, ASITA, APTIS, IHGMA, PATA, Hildikpari, serta pemangku kepentingan lainnya, sehingga diperoleh kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan industri (DUDI).

Proses pembelajaran didukung oleh para dosen expert dalam bidang perencanaan dan pengembangan pariwisata dan bisnis hospitalitas, juga para profesor dan akademisi yang creative dan innovative dengan latar belakang pendidikan S3 dari dalam dan luar negeri, sehingga mampu memperkaya khasanah keilmuan bidang perencanaan dan pengembangan pariwisata.

Profil Dosen S2 Terapan Perencanaan dan Pengembangan Pariwisata

1.   Prof. Dr. I Nengah Dasi Astawa, M.Si.

2.   Prof. Dr. dr. I Made BaktaSp.PD-KHOM.

3.   Prof. Dr. I Komang Gde Bendesa, M.A.D.E.

4.   Prof. Dr. Hj. Sedarmayanti, M.Pd. APU.

5.   Prof. Azril Azhari, PhD.

6.   Prof. Dr. Bet El Silisna Lagarense, MM.Tour.

7.   Dr. Drs. I Nyoman Gede Astina, M.Pd., CHT., CHA

8.   Dr. I Made Sudjana, SE, MM., CHA.

9.   Dr. Francisca Titing Koerniawaty, S.Pd., M.Pd.

10. Dr.  Yoga Iswara, BBA., BBM., MM., CHA.

11. Dr. Gusti Kade Sutawa, SE., MM.

12. Dr. I Wayan Eka Mahendra, S.Pd., M.Pd.

       Program pendidikan magister vokasi pariwisata yang dapat ditempuh selama minimal 2 tahun ini menawarkan proses pembelajaran blended learning, dengan jadwal kuliah yang flaksibel sehingga tidak membebani mahasiswa yang sedang bekerja. Perkuliahan lebih banyak menekankan praktek lapangan (65%) dan teori (35%). Proses pembelajaran juga memungkinkan mahasiswa untuk dapat memiliki keahlian dalam perencanaan, pengembangan dan pengelolaan destinasi pariwisata dan bisnis hospitalitas juga akademisi yang mampu merespon tantangan revolusi industri 4.0.  Sebagai implementasi selama mengikuti pembelajaran, maka di akhir semester perkuliahan, mahasiswa wajib mengikuti program internship atau magang di industri pariwisata atau hospitalitas.

Profil lulusan program studi S2 Terapan Perencanaan dan Pengembangan Pariwisata 

  1. Menjadi perencana pariwisata yang mampu mengembangkan pariwisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan pada skala daerah dan nasional melalui pendekatan dan strategi perencanaan.  Mampu menganalisis dan mengevaluasi sumber daya dan pasar pariwisata serta kebutuhan sarana dan prasarana, dari sektor ekonomi, sosial budaya, dan lingkungan, serta memberi solusi untuk pengelolaan pariwisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
  2. Menjadi konsultan pengelolalaan dan pengembangan destinasi yang mampu mendukung percepatan dan perluasan pembangunan ekonomi nasional melalui pengembangan destinasi wisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan, serta mampu untuk menganalisis pasar dan menggali potensi alam, warisan budaya, dan wisata alternatif yang diunggulkan sebagai daya tarik wisata.
  3. Menjadi manager bisnis hospitalitas  yang mampu  merancang dan mengatur rencana bisnis perhotelan serta mampu memberikan konsultansi dan memecahkan kompleksitas permasalahan di bidangnya melalui penelitian terapan.
  4. Menjadi enterprener di bidang Pariwisata yang mampu mengembangkan dan menyediakanproduk wisata, menjadi perantara (intermediaries) menganalisissecara kritis peluang bisnis dan investasi pariwisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
  5. Menjadi dosen dan peneliti yang mampumenganalisis secara holistik tentang perencanaan dan pengelolaan industri hopitalitas dan destinasi pariwisata, serta mengkaji perkembangan dan implikasinya terhadap eksistensi pariwisata yang berkelanjutan dan  ramah lingkungan melalui pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat

Informasi lebih lanjut silahkan hubungi 

Gusde : 083114682802

Sisca   : 081934381567

Wayan Eka : 081936056532

Portofolio Pendaftaran